Kapasitas Oli Mesin Nissan Juke dan Pelumas Lainnya
Berapa liter kapasitas oli Nissan Juke?
Dan juga apa spesifikasi oli mesinnya? Apakah harus encer atau kental?
Ini pastinya yang ingin diketahui oleh pemilik mobil Juke maupun mekanik mobil.
Tentunya agar tidak salah dalam menentukan oli mesin, salah beli atau lebih parahnya karena salah spesifikasi.
Untuk itu disini disediakan datanya.
Tetapi bukan hanya data oli mesin saja. Data yang disediakan untuk sobat oto juga meliputi oli transmisi, oli gardan dan cairan lainnya.
Data ini saya ambil dari owner manual Juke
Kapasitas oli mesin Nissan Juke
Menurut owner manual, kapasitas oli mesin Nissan Juke tergantung pada jenis mesinnya. Karena terdapat dua jenis mesin
Pada mesin MR16DDT kapasitas oli mesinnya adalah 4,5 liter jika diganti bersamaan dengan filter. Dan jika kita tidak mengganti filter maka sekitar 4,3 liter
Sedangkan pada mesin HR16DE kapasitas oli mesinnya adalah 4,3 liter jika diganti bersamaan dengan filter, sedangkan tanpa filter adalah 4,1 liter.
Untuk oli yang direkomendasikan adalah SAE 5W-30 dengan API SL atau SM atau lebih tinggi.
Oli transmisi Nissan Juke
Karena mobil ini menggunakan transmisi CVT, berikut adalah spesifikasi oli yang digunakan.
Untuk transmisi CVT menurut spesifikasi pabrikan adalah menggunakan CVT Fluid NS-2. Untuk kapasitasnya kami belum mendapatkan perkiraan datanya
Untuk transfer dan differential, oli yang digunakan adalah 80W-90 dengan API service GL-5
Spesifikasi cairan lain
Untuk cairan lainya seperti power steering, rem dan coolant adalah sebagai berikut:
- Minyak rem menggunakan DOT 3 atau DOT 4
- Coolant pada mesin MR16DDT memerlukan sekitar 8,1 liter belum termasuk tangki cadangan. Untuk tangki cadangan adalah 0,6 liter.
- Coolant pada mesin HR16DE memerlukan sekitar 6,6 liter belum termasuk tangki cadangan. Untuk tangki cadangan adalah 0,7 liter.
Catatan
Kolom ini berisi tentang pendapat saya pribadi:
Jika membeli oli, boleh saja kita membeli yang paling murah, tetapi sebaiknya pilih yang cocok dan sesuai kualitasnya. Tujuannya agar mesin mobil terawat dan awet.
1 komentar untuk "Kapasitas Oli Mesin Nissan Juke dan Pelumas Lainnya"