Cara Mengatasi DTC P0135 Heated Oxygen Sensor Circuit (Bank 1 Sensor 1)
Pada beberapa kasus, kami sering menemukan cek engine menyala dikarenakan adanya DTC P0135 Heated Oxigen Sensor Circuit (Bank 1 Sensor 1)
Dan jika menghadapi kasus ini, sebaiknya jangan terburu-buru untuk mengganti sensor oxygen tersebut. Karena mungkin ada penyebab lain yang harus diteliti.
Bagaimana cara mengatasi DTC P0135 Oxygen Sensor Circuit (bank 1 sensor 1)? Silahkan ikuti pembahasan berikut ini
Pengertian DTC P0135 Heated Oxygen Sensor Circuit
DTC ini mengindikasikan bahwa ada permasalahan pada pemanas dari oksigen sensor. Sensor ini terletak pada exhaust manifold.
Dan dilihat dari keterangan diatas "bank 1 sensor 1" artinya adalah sensor ini berada sebelum katalitik (paling dekat dengan mesin)
Dan jika mobil yang dihadapi adalah mesin V, baik itu V6 ataupun V8, dll. Maka letak sensor ini ada di bank 1
Ciri-ciri bank 1 adalah terdapat silinder 1 pada baris silinder tersebut.
Kemungkinan penyebab
- Kabel putus atau short dalam rangkaian pemanas (heater) pada sensor oksigen
- Sekring putus, seperti yang kami pernah jumpai pada mobil honda
- Oksigen sensor rusak pada bagian pemanasnya
- ECM
Apa gejala yang mungkin ditemui ?
- Lampu chek engine akan menyala
- Emisi gas buang akan bermasalah terutama pada saat awal hidup
Cara mengatasi DTC P0135
Untuk cara megatasi DTC ini adalah memeriksa sesuai langkah-langkah berikut
1. Pastikan tahanan heater bagus
Coba ukur tahanan heater apakah putus atau didak sesuai spesifikasi. Kisaran tahanannya bervariasi tetapi pada Toyota Avanza sekitar 5-7 ohm untuk yang tanpa katalitik. Sedangkan yang menggunakan katalitik 11,7-15,5 ohm
2. Pastikan rangkaian tidak putus
Untuk beberapa tipe honda, sebaiknya periksa terlebih dahulu apakah sekring putus atau tidak. Untuk yang tanpa sekring, kita harus ukur apakah ada tegangan 12 V pada saat kunci kontak on
Tentu saja harus bisa menggunakan AVO meter
3. Jika kedua hal diatas bagus bisa saja ECM bermasalah,
Kita bisa mulai dengan membersihkan soket-soket pada ECM dan memeriksa kondisi wiring terlebih dahulu
Posting Komentar untuk "Cara Mengatasi DTC P0135 Heated Oxygen Sensor Circuit (Bank 1 Sensor 1)"
Posting Komentar