Cara Menyetel Klep atau Katup Mobil dengan 2 Putaran pada Mesin 4 dan 6 Silinder
Cara menyetel klep (katup) mobil memang gampang-gampang susah. Karena banyak beredar versi dan caranya.
Ada yang hafalan
Ada yang mengajarkan cara menyetel katup 4 silinder harus diputar 4 kali. Jadi setiap silinder harus diputar pada tanda TOP nya masing-masing.
Bagaimana jika silindernya banyak?
Pastinya capek dan lama.
Ada juga ada yang mengajarkan sambil hidup (untuk yang seperti ini kami belum pernah mencobanya dan hanya melihat di fb).
Tetapi sebenarnya, ada cara yang cukup efektif juga aman, dan sudah kami buktikan di mesin 4 silinder dan di mesin 6 silinder.
Sedangkan untuk mesin 8 silinder, kami belum ada objek untuk membuktikannya.
Begini caranya
Cara menyetel katup mobil 4 silinder
Untuk persiapan, kita harus tahu urutan pembakarannya (Firing order), dan juga arah putaran mesin. Firing order yang paling umum memang 1-3-4-2.
Tetapi memang ada kombinasi urutan pengapian yang lain, jadi hati-hati
Jika sudah siap
Pertama
Kita mulai dengan mencari TOP silinder 1. Caranya dengan memutar poros engkol searah putaran mesin. Sambil memastikan apakah ini TOP 1 atau TOP 4
Caranya :
Lihat tanda TOP yang ada di puley dan lihat posisi poros nok (camshaft) hisap dan buang. Posisi top pada cam bisa dilihat kira-kira seperti gambar.
Jika sudah yakin, silahkan mulai stel dengan urutan dibawah. Untuk membuatnya gampang, tinggal anda tulis misalnya 1-3-4-2-1 dan coret silinder 4.
Alasannya, jika silinder 1 TOP kompresi, maka silinder 4 sedang overlap (akhir buang, awal hisap)
Kedua
Mulai stel katup sesuai spesifikasi
Jika dilihat, artinya pada TOP 1 pada mesin 4 silinder dengan FO 1-3-4-2 kita bisa menyetel
- Katup masuk 1 dan 2
- Katup buang 1 dan 3
Ketiga
Jika sudah yakin, silahkan mulai stel dengan urutan dibawah. Untuk membuatnya gampang, tinggal anda tulis misalnya 4-2-1-3-4 dan coret silinder 1.
Alasannya, jika silinder 4 TOP kompresi, maka silinder 1 sedang overlap (akhir buang, awal hisap)
Keempat
Mulai stel katup sesuai spesifikasi
Jika dilihat, artinya pada TOP 1 pada mesin 4 silinder dengan FO 1-3-4-2 kita bisa menyetel
- Katup masuk 4 dan 3
- Katup buang 4 dan 2
Bagaimana cara menyetel katup mesin 6 silinder ?
- Katup masuk 2,4 dan 1
- Katup buang 1, 5 dan 3
- Katup masuk 6,5 dan 3
- Katup buang 6, 2 dan 4
4 komentar untuk "Cara Menyetel Klep atau Katup Mobil dengan 2 Putaran pada Mesin 4 dan 6 Silinder"
~Cara penyetelan katup Mobil 4 silinder, ketahui urutan pembakarannya (firing order). Dan juga Arah putaran mesin. Firing order yg paling umum adalah 1-3-4-5. Tetapi ada juga urutan kombinasi lainnya.
-Pertama
Urutan pertama yaitu, memcari TOP 1. Caranya dengan memutar poros engkol searah putaran mesin. Sambil memastikan apakah Ini TOP 1 atau TOP 4.
Caranya : Lihat tanda TOP yg ada di pully dan lihat posisi poros Nok (camshaft) hisap dan buang. Jika sudah yakin, mulai setel dengan urutan dibawah. Untuk membuatnya gampang, tulis sebagai contoh : 1-3-4-2-1 dan coret silinder 4. Alasannya, jika silinder 1 TOP kompresi, maka silinder 4 sedang overlap (akhir dibuang, awal hisap).
-Kedua
Mulai stel katup sesuai spesifikasi. Jika dilihat, artinya pada TOP 1 pada mesin 4 silinder dengan FO 1-3-4-2 kita bisa menyetel
• Katup masuk 1 dan 2
• Katup Buang 1 dan 3
-Ketiga
Putar 1 putaran poros engkol sampai tanda top kembali ke posisi yg tepat. Jika sudah yakin, mulai stel dengan urutan dibawah. Untuk membuatnya gampang, sebagai contoh : 4-2-1-3-4 dan coret silinder 1. Alasannya, jika silinder 4 TOP kompresi, maka silinder 1 sedang overlap (akhir buang, awal hisap).
-Keempat
Mulai stel katup sesuai spesifikasi.
Jika dilihat, artinya pada TOP 1 pada mesin 4 silinder dengan FO 1-3-4-2 bisa menyetel :
• Katup masuk 4 dan 3
• katup buang 4 dan 2
Dan sudah selesai
~Cara penyetelan katup mobil 6 silinder
Secara prinsip sama dengan mesin 4 silinder. Yaitu harus mengetahui firing order terlebih dahulu. Misalnya 1-5-3-6-2-4, cara selanjutnya adalah sebagai berikut:
-Pertama
Pastikan memutar poros engkol searah putaran mesin dan posisikan pada TOP 1.
Jika silinder 1 melamukan akhir langkah kompresi, maka silinder 6 sedabg overlap.
-Kedua
Stel katup sesuai spesifikasi sesuai dengam daftar berikut,
Jika dilihat, artinya pada TOP 1 pada mesin 6 silinder dengan FO 1-5-3-6-2-4, bisa menyetel
• Katup masuk 2,4 dan 1
• Katup 1,5 dan 3
-Ketiga poros engkol 1 putaran atau 360 derajat. Shingga mesin TOP 6.
-Keempat
Stel katup sesuai spesifikasi sesuai dengan urutan berikut.
Jika dilihat, artinya pada TOP 6 pada mesin 6 silinder dengan FO 1-5-3-6-2-4 bisa menyetel
• Katup masuk 6,5 dan 3
• Katup buang 6,2 dan 4
Lakukan secara seksama dan Hati-hati.
Sekian pak, terimakasih atas materi ini saya terbantu pak.